*Borneo Vs Persija, Misi Pieter Huistra di Semifinal Piala Presiden 2024

KodeMimpi.com - 31/Jul/2024

judul

KODEMIMPI.com - Borneo FC akan menghadapi Persija Jakarta pada semifinal Piala Presiden 2024. Pelatih Borneo FC Pieter Huistra menegaskan timnya menargetkan kemenangan di setiap laga untuk meraih trofi pramusim tersebut.

Ia menuturkan turnamen pramusim ini memberi kesempatan pemain untuk memahami tentang gaya tim.

"Saya juga ingin melihat pemain paham dan melihat gaya Borneo FC karena kami mempunyai gaya spesifik yang kami ingin untuk dimainkan," ucap Pieter Huistra.

"Para pemain baru harus bisa terbiasa ini. Pemain muda juga harus terbiasa dengan ini," ujar Pieter Huistra.

Menurut dia, tantangan dari pramusim kali ini adalah setiap pemain yang dimiliki Borneo FC harus tahu apa yang harus dilakukan.

Meski demikian, ia tidak mau main-main dengan Piala Presiden 2024 sebagai agenda pramusim.

Untuk itu, ia menekankan kemenangan di setiap pertandingan adalah bidikan tim berjuluk Pesut Etam tersebut.

Selain itu, ia berharap pemain dalam kondisi bugar dan terbebas dari cedera saat kompetisi nanti mulai bergulir.

"Kami suka memenangi setiap pertandingan. Namun, sebagai pelatih, saya juga harus memastikan yang terpenting pada saat ini semua pemain semua dalam kondisi bugar," ucapnya.

"Salah satu agendanya adalah kami menaruh serangan yang besar. Itu yang penting bagi kami. Kami ingin mulai dengan hasil yang bagus di Liga 1," tutur pelatih asal Belanda itu.

Ketika ditanya spesifik target Borneo FC setelah masuk semifinal, Pieter Huistra tetap memilih tim harus dalam kondisi fit. Ia menyadari bila pertandingan di babak empat besar tidaklah mudah.

Akan tetapi, tim memiliki waktu istirahat lebih panjang daripada Persija. Sebab, Hendro Siswanto dkk menjalani laga terakhir di babak penyisihan grup A pada 25 Juli, sedangkan lawan baru bermain sehari kemudian, yaitu 26 Juli 2024.

"Masuk ke semifinal tentu akan ada tekanan dari calon lawan. Target sekarang tentu saja setidaknya memastikan bahwa semua pemain dalam kondisi fit sepenuhnya untuk bermain di semifinal," kata Pieter Huistra.

"Kami mempunyai beberapa hari untuk mempersiapkan tim untuk kerja ekstra lagi. Karena di tiga pertandingan terakhir sulit untuk melakukan kerja ekstra, kami dapat melakukannya sekarang," katanya.