*Jeje Ngamuk Shin Tae-yong Masih Disindir Bung Towel meski Tak Lagi Latih Timnas Indonesia

KODEMIMPI.COM

Jeje Ngamuk Shin Tae-yong Masih Disindir Bung Towel meski Tak Lagi Latih Timnas Indonesia

judul

MANTAN penerjemah Shin Tae-yong di Timnas Indonesia, Jeong Seok-seo, mengamuk karena STY -sapaan akrab Shin Tae-yong- masih saja disindir pengamat sepakbola Tanah Air, Tommy Welly, atau biasa disapa Bung Towel. Jeje -sapaan akrab Jeong Seok-seo- pun mengutarakan kekesalannya kepada Bung Towel di stories Instagram-nya.

Saya tidak balas Anda bukan karena saya tidak punya mulut atau di posisi tidak benar. Tolong jaga etika sama beliau setidaknya. Di mata Anda bisa tidak baik, dan memang akhirnya sudah tidak di sini. Tapi, apa masih belum puas kah?" tulis Jeje penuh kesal sambil menandai akun @bungtowel8.

Lantas, apa komentar Bung Towel yang membuat Jeje kesal? Hal itu berawal dari unggahan Shin Tae-yong di stories Instagram-nya, @shintaeyong7777.

Shin Tae-yong diketahui mempromosikan salah satu restoran Korea Selatan yang akan buka di Jakarta, Indonesia. Video promosi milik Shin Tae-yong itu kemudian diunggah ulang Bung Towel dengan menambahkan caption yang bernada sindiran.

Dalam beberapa tahun terakhir, Bung Towel memang rutin melancarkan Kritik kepada Shin Tae-yong. Ia beberapa kali menyebut Shin Tae-yong sebagai pelatih monoton alias minim taktik.

2. Bung Towel Paling Bahagia Shin Tae-yong Dipecat

Karena itu, ketika Shin Tae-yong dipecat sebagai pelatih Timnas Indonesia pada 6 Januari 2025, bung Towel bisa dibilang salah satu sosok yang paling bahagia. Meski begitu, jalan karier Shin Tae-yong bersama Timnas Indonesia telah berakhir.

Posisi Shin Tae-yong resmi digantikan pelatih asal Belanda, Patrick Kluivert, per Rabu 8 Januari 2025. Dalam sesi perkenalannya sebagai pelatih Timnas Indonesia pada Minggu 12 Januari 2025, ada beberapa target yang dicanangkan Patrick Kluivert.

Ia berhasrat meloloskan Timnas Indonesia ke Piala Dunia 2026 dan 2030. Patrick Kluivert juga berambisi membawa Timnas Indonesia U-23 ambil bagian di Olimpiade Los Angeles 2028 Amerika Serikat.

Timnas

Shin Tae-yong

Bung Towel

Jeong Seok-seo

Timnas Indonesia